Selamat Paskah!

Selamat Paskah!

Jakarta, 4 April 2021

Kristus bangkit, Kristus mulia, mari kita wartakan. Yang jahat dikalahkanNya, mari kita wartakan. Maut dihancurkanNya, Kristus pemenang jaya!

Puji Syukur 524

Kristus bangkit! Sang maut tak lagi berkuasa atas Dia. Kristus telah menjadi pemenang atas penebusan dosa manusia. Setiap kesalahan manusia telah dihancurkan oleh wafat dan kebangkitan-Nya.

Paskah..

Paskah menjadi satu momen yg membawa sukacita dalam hidup manusia. Paskah bagi orang Kristiani, selain merayakan pembebasan umat Israel dari tanah Mesir, dimaknai kemibangkitan Kristus Sang Juru selamat. Yesus Kristus yang dihin, dicela, dipaku hingga wafat di kayu salib, kini telah bangkit dari antara orang mati. Jangan pernah sia –siakan kematian kristus untuk menebus semua dosa –dosa kita. Ayo mari kita bangkit menuju kebahagian dan ke kesempurnaan karena Kristus telah bangkit dari kematian bagi Kita semua.

Kita merayakan Paskah kedua di masa pandemi ini. Euforia Paskah yang biasa gegap gempita kini terasa berbeda. Lama tak bertemu, sekali bertemu duduknya jauh-jauhan. Sekali ketemu di Gereja suruh langsung pulang.

Sabar yaa, hanya untuk sekarang ini. Tuhan memiliki rencana indah untuk kita semua. Pasti ada jalan agar kita bisa seperti dahulu, bertemu tanpa jarak, ngobrol seperti biasa bisa tanpa masker, dan kembali bisa berpegangan tangan. Semua ini hnya masalah waktu, waktu di mana kita akan bangkit dan memulai tatanan hidup baru. Seperti Yesus yang telah bangkit, Dia menjadi tatanan awal yang baru bagi kehidupan manusia, dengam harpan,

Jadikan hari ini momen untuk mengingat sebuah pengorbanan dan kasih tanpa syarat. Selamat merayakan Hari Paskah 2021 dengan penuh suka cita bersama keluarga terkasih.

SELAMAT PASKAH!

TUHAN MEMBERKATI

Salam Sukacita Kebangkitan Kristus

Share this post