Agni Agustine Dimonim Memperoleh Medali Perak di Piala Airlangga Hartarto

Agni Agustine Dimonim Memperoleh Medali Perak di Piala Airlangga Hartarto

Agni Agustine Dimonim dalam Wingchun Free Style B putri
Agni Agustine D dalam VWC Piala Airlangga Hartarto dalam jurus Nanquan C Putri

Jakarta ,Sekolah Santo Paulus, Sunter patut berbangga dengan prestasi yang diperoleh seorang siswinya yang bernama Agni Agustine Dimonim. Agni (sapaan akrabnya) saat ini duduk di kelas 5 SD Santo Paulus. “Agni adalah seorang siswi yang rajin ketika di kelas dan selalu mau bertanya hal-hal yang belum ia ketahui”, ungkap Bapak Bernardus, wali kelasnya.

Pada pertandingan Virtual Wushu Championship (VWC) 2020 series 2 yang memperebutkan Piala Airlangga Hartarto. Binaan pelatih Herman Wijaya yang mewakili Sasana Rajawali Sakti mampu menorehkan dua prestasi yang gemilang. Agni merebut juara ke-2 (dua) pada pertandingan jurus Nanquan C Junior Putri dan Wingchun Free Style B putri.
Selamat dam tetap dipertahankan prestasinya yaa Agni.
Tuhan memberkati.

Share this post