PESTA RAKYAT HUT RI KE-77 GURU & KARYAWAN SEKOLAH SANTO PAULUS JAKARTA
Jakarta, 12 Agustus 2022
Dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke 77, Yayasan Suaka Insan Suster-Suster Santo Paulus Dari Chartres Sekolah Katolik Santo Paulus Sunter Jakarta membuat perlombaan untuk pesta rakyat yang diselengarakan di halaman sekolah, Jumat (12/08). Acara ini baru diadakan setelah 2 tahun vakum akibat dampak pandemic virus corona. Tujuan diselengarakannya acara ini untuk memperat tali silaturahmi Keluarga Besar Sekolah Katolik Santo Paulus Jakarta supaya timbul semangat kerja sama yang baik dari segi bidang olahraga yang diperlombakan
Acara dimulai pukul 07.00 WIB, di awali kegiatan senam bersama, kemudian disusul Perlombaan melibatkan peserta baik Pengurus Yayasan, Guru dan Karyawan. Bersatu Kita Bisa menjadi tema pada acara perlombaan .Tema tersebut memiliki arti bahwa setiap kegiatan dipikul bersama walaupun berat bisa menjadi ringan. Beberapa perlombaan meramaikan kegiatan tersebut seperti bola volley, tenis meja, lomba makan kerupuk dan lain sebagainya.
Semua peserta mengikuti dengan antusias dan penuh rasa kebersamaan. “Sungguh indah kebersamaan dan sangat sulit ditemukan hanya satu tahun sekali kita merayakan HUT RI. Siapa lagi kalau bukan kita yang mengisi kemerdekaan”, tutur salah seorang pegawai sekolah
Kegiatan Pesta Rakyat HUT RI Keluarga Besar Sekolah Katolik Santo Paulus Jakarta sukses terselenggara dengan baik seperti yang di harapkan